Perkembangan UMKM di Indonesia baru-baru ini memang mengalami peningkatan yang pesat. Pelaku UMKM sudah memanfaatkan teknologi digital. Oleh karena itu UMKM di perekonomian pun terhitung sudah sangat besar.
Dalam memulai usaha ataupun mengembangkan usaha yang sudah ada, tentu harus memiliki niat dan strategi yang dapat membantu dalam pengembangannya, oleh karena itu untuk mendukung perkembangan bisnis,
Berikut ini beberapa startegi membangun umkm menjadi maju yaitu :
1. MEMILIH LOKASI YANG STRATEGIS ATAU TEPAT
Dengan menentukan lokasi yang strategis, tentu akan sangat berpengaruh dengan bisnismu. Memilih lokasi yang dekat dengan pelanggan, tentunya peluang usaha akan menjadi lebih besar sehingga kemungkinan terjadinya transaksi juga cukup besar. Dan memberikan dampak ke bisnis anda menjadi luar biasa.
2. MEMANFAATKAN MEDIA SOSIAL
Di era digital seperti sekarang ini, tentu peran dari media sosial sangat mendukung dalam melakukan kegiatan apapun apalagi digunakan sebagai media untuk memasarkan umkm tersebut. Dengan media sosial, kamu bisa melakukan promosi dengan biaya yang dapat disesuaikan dengan budget dan tahap perkembangan usaha kamu.
Media sosial juga dapat menjangkau lebih luas baik itu mereka yang diluar pulau atau luar negeri sekalipun.
3. MELAKUKAN INOVASI
Konsumen biasanya memiliki sifat mudah bosan dan cenderung ingin sesuatu yang baru, agar konsumen tersebut tidak berpindah tempat kita harus memberikan inovasi untuk usaha kita agar dapat menarik mereka kembali. Hal ini sangat penting terutama bagi usaha yang memiliki banyak kompetitor. Karena itu inovasi sangat penting untuk dilakukan apabila ingin mengembangkan usaha tersebut.
Baca juga artikel tentang : Ingin UMKM Anda berkembang? Mungkin sudah saatnya Anda untuk mendigitalkan Bisnis Anda!
4. KENALI KOMPETITOR
Dengan memahami bisnis mereka tentu kamu bisa menentukan hal yang bisa kamu improve ataupun tunjukkan, sebagai pembeda dari produk maupun layanan yang Kompetitor tawarkan. Berkompetisi sudah menjadi hal yang biasa dalam bisnis, dan dengan memiliki faktor pembeda dari kompetitor tentunya usaha kita akan bisa berkembang lebih jauh.
Dalam membangun usaha agar menjadi besar tidaklah mudah banyak aspek serta rintangan yang harus dipenuhi, karena itu untuk anda yang ingin mengembangkan usaha kecil menengah harus mengetahui strategi-strategi agar umkm menjadi maju. Semoga strategi di atas dapat membantu anda. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. Kami membuka layanan konsultasi mengenai bisnis yang Anda jalankan, silakan hubungi kami langsung di nomor whatsapp 0812-5298-2900 agar kami mengetahui hambatan apa yang terjadi di bisnis Anda, dan tentunya kami siap membantu Anda.