BEBERAPA KEMAMPUAN DASAR MANAJEMEN YANG DIBUTUHKAN OLEH ORGANISASI INTERNAL PERUSAHAAN

Dalam internal organisasi perusahaan, kehadiran seorang pemimpin atau setidaknya seorang manajer sudah sangat mutlak dibutuhkan. Hal ini dikarenakan dalam organisasi perusahaan harus ada seseorang yang dapat memberikan komando, membimbing, memotivasi, dan mampu menjadi contoh bagi para anak buahnya. Pemimpin ini merupakan sosok yang akan bekerja melalui orang lain dalam mencapai apa yang menjadi visi dan misi bagi organisasi perusahaan dengan jalan mengkoordinasikan tentang berbagai kegiatan yang berada dalam organisasi dibawah pimpinannya.

Karena peran utama dari seorang manajer adalah untuk memimpin, memotivasi, dan mengarahkan para karyawan untuk dapat bekerja sama dalam mencapai tujuan organiasi perusahaan, maka dari setiap manajer harus memiliki ketrampilan dasar dalam bidang manajemen bisnis agar dapat mengelola timnya secara lebih efektif. Agar dapat mencapai apa yang menjadi tujuan organisasi perusahaan, maka seorang manajer harus mampu dalam merencanakan, mengatur, dan mengendalikan sumber daya yang masih dimiliki oleh perusahaan, termasuk salah satu didalamnya adalah berupa sumber daya manusia. Sehingga sangat penting artinya bagi seorang manajer untuk memiliki skill dan kualitas yang terbaik agar dapat melakukan tugasnya dengan lebih efektif.

Beberapa skill (kemampuan) manajerial yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin dalam memanajemen tim yang berada dibawah pimpinannya adalah:

1. Kemampuan Konseptual:

Hal ini berhubungan langsung dengan kemampuan dalam membuat dan merumuskan sebuah konsep, ide dan mampu menyampaikan gagasannya untuk kemajuan perusahaan. Ide-ide tersebut akan dituangkan dalam sebuah perencanaan kegiatan atau lebih sering disebut dengan perencanaan kerja. Selain itu seorang manajer hendaknya juga harus memiliki visi untuk ke depannya, misi yang jelas, program kerja yang lebih aktual, serta menjaga competitive advantage dalam internal organisasi perusahaan.

2. Kemampuan Dalam Berkomunikasi:

Seorang manajer harus mampu dalam berinteraksi dengan banyak orang. Saat berkomunikasi dengan bawahan, maka dia harus dapat berkomunikasi secara lebih persuasif dan bersahabat. Pada saat berkomunikasi dengan rekan kerja, harus saling menghormati dan saat sedang berkomunikasi dengan jajaran manajemen dan para konsumen, dia juga harus dapat melayani mereka dengan baik. Menjaga komunikasi yang baik dengan semua orang akan mampu mendorong orang-orang yang berada disekitarnya agar bisa menjadi tim terbaik baginya.

3. Ketrampilan Teknis:

Memiliki kemampuan dalam bidang informasi teknologi (IT) atau dalam bidang yang lainnya merupakan sebuah keunggulan tersendiri atau sebuah nilai lebih bagi seorang manajer. Memiliki kemampuan teknis merupakan sebuah bekal yang harus dimiliki oleh seorang manajer, sehingga dia tidak hanya harus mampu dalam memahami sebuah konsep, namun juga dapat menciptakan efektivitas dan efisiensi tersendiri didalamnya.

4. Ketrampilan Dalam Memanajemen Waktu:

Seorang manajer harus mampu dalam mengalokasikan dan membagi waktunya agar bisa mendapatkan hasil yang lebih optiomal. Kemampuan seperti ini akan diuji pada saat sedang menyusun perencanaan dari sebuah project, dimana tidak hanya permasalahan manajemen waktu saja yang harus dapat diperhatikan, namun juga tentang bagaimana dalam membuat skala prioritas.

5. Kemampuan Dalam Membuat Keputusan Bisnis:

Kemampuan dalam mengidentifikasikan permasalahan dan dapat meninjau ulang secara lebih komprehensif, termasuk juga dalam memberikan solusi agar dapat memecahkan permasalahan adalah sebuah ketrampilan yang harus dimiliki oleh setiap manajer. Mengambil keputusan hendaknya tidak boleh dilakukan secara terburu-buru, juga jangan sampai terlalu lambat, namun yang seringkali terjadi dilapangan adalah seorang manajer biasanya harus mengambil keputusan dengan cepat di saat yang benar-benar mendesak.

6. Kemampuan Dalam Bidang Kepemimpinan:

Manajer juga harus benar-benar siap, tidak boleh setengah-setengah untuk menjadi seorang pemimpin dan tidak mengindahkan hal-hal yang sama sekali tidak perlu. Menjalankan sebuah program kerja dan evaluasi memang membutuhkan adanya sebuah komitmen dan ketegasan. Manajer yang tangguh akan mampu dalam mendorong untuk terciptanya trust (kepercayaan) pada lingkungan kerjanya dan menciptakan teamwork yang benar-benar solid pada tim kerja yang berada dibawah pimpinannya.

Berbagai ketrampilan tersebut merupakan sebuah skill dasar yang harus dimiliki oleh seorang manajer agar mampu dalam mengelola manajemen sumber daya manusia yang berada dibawahnya. Dengan memiliki ketrampilan manajemen tersebut, maka seorang manajer akan dapat menjalankan segala tugas-tugasnya dengan lebih profesional dan efektif.

Nah, itulah beberapa kemampuan dasar manajemen yang harus dimiliki oleh seorang manajer (pimpinan) agar dapat mencapai tujuan organisasi perusahaan, semoga bisa bermanfaat bagi Anda sekalian dan terimakasih. Anda membutuhkan SOP untuk perusahaan, pelatihan sales & marketing, kebutuhan software untuk perusahaan. Silahkan hubungi 0818521172 atau 081-252-982900. Kami siap membantu. (Frans M. Royan, SE,MM)