MERAPIKAN MANAJEMEN PEMASARAN PRODUK FMCG

Produk FMCG atau Fast Moving Consumer Goods merupakan salah satu dari sekian banyak tipe atau jenis produk yang beredar di pasar local maupun internasional, konvensional maupun digital. Kali ini kita tidak akan membahas tentang apa itu Produk FMCG, melainkan sedikit lebih spesifik lagi kedalam Manajemen Pemasaran terhadap Produk FMCG itu sendiri. Produk FMCG pada umumnya memiliki arus siklus yang cepat dan sering diburu konsumen, untuk itu dalam proses Marketing produk tersebut, anda memerlukan sistem manajemen yang rapi dan terstruktur. Melalui artikel kali ini, kami Tim GroEdu International Consultant (Lembaga Konsultan Bisnis di Surabaya yang sudah dipercaya di berbagai kota besar seperti Surabaya, Bandung, Jakarta, Yogyakarta, Semarang, Denpasar dan kota-kota besar lainnya) akan memberikan langkah jitu untuk mengatur dan merapikan manajemen marketing anda.

1. Tinjau Aktivitas Pasar
Keaktifan pasar menjadi salah satu hal penting yang harus anda pertimbangkan, aktivitas pasar yang padat dan deras tentunya memerlukan proses marketing yang sama pula. Proses cepat, namun maksud pemasaran itu sendiri turut tersampaikan. Hal ini akan membangun ekosistem produk anda dan jika siklus marketing yang dirancang telah berjalan cukup baik, maka anda pun akan terbiasa untuk bergerak cepat dan responsive mengikuti tuntutan pasar.

2. Golongkan Produk By Feed
Memisahkan kategori produk yang akan dipasarkan akan mempermudah anda dalam segala prosesnya. Dan dalam penggolongan ini, anda dapat menggunakan statistic dasar seperti jumlah produk yang paling banyak diminati, produk yang memperoleh respon positif atau yang lainnya sebagai acuan untuk menggolongkan produk FMCG anda.

3. Jaga Intensitas Keluar-Masuk Produk
Sistem distribusi yang tidak teratur akan berakibat buruk pada proses marketing nantinya. Untuk mengatasi hal ini, anda harus merancang siklus distribusi yang baik serta menjaga intensitas produk yang keluar-masuk dengan konsisten, dan anda pun akan dimudahkan dalam memanajemen marketing produk anda.

4. Atur Arus Pemesanan
Arus pemesanan harus anda perhatikan, karena lambat laun dapat menghambat proses marketing anda. Buat arus pemesanan jadi lebih terstruktur dan tentunya terjadwal dengan baik, jangan takut untuk membatasi rasio pemesanan karena hal tersebut akan membantu anda untuk konsisten.

Itulah ulasan singkat yang dapat kami berikan. Langkah diatas hanya sebatas petunjuk semata, bagaimana anda memanajemen pemasaran produk FMCG anda, tentunya lambat laun anda akan mengerti dan memiliki cara yang paling cocok dan sesuai menurut anda sendiri.
Sekaligus mengakhiri artikel kali ini. Tahukah anda bahwa kami, Tim GroEdu senantiasa menyediakan layanan konsultasi & training bisnis terutama bagi anda yang tertarik untuk memulai bisnis atau bagi anda yang ingin berupaya meningkatkan kredibilitas bisnis anda melalui beberapa aspek dalam berbisnis. Layanan kami tidak hanya terpaku pada satu aspek, melainkan aspek lainnya yang menyangkut bisnis seperti manajemen bisnis, operasional bisnis, Pembentukan TIM PENJUALAN DAN PEMASARAN dan masih banyak lagi. Silahkan hubungi kami melalui email groedu@gmail.com atau langsung melalui nomor Whatsapp berikut, 0812-5298-2900 dan 0813-3309-9915. Kami siap membantu anda. Semoga ulasan ini bermanfaat, sekian terima kasih.